Cara Mudah Membuat Kue Mangkok Yang Enak dan Lembut
Rasa yang dihasilkan adalah sama-sama enaknya dan empuk sehingga tak heran jikalau banyak sekali mungkin diantara anda yang sangat menyukai dengan kue mangkok ini. Kue mangkok akan sangat cocok jika disajikan saat berada dirumah kedatangan tamu atau ketika anda mempunyai sebuah acara yang cukup meriah sebab dengan kue mangkok selain mempunyai rasa yang juga enak dan empuk, tampilannya juga sangat menarik perhatian untuk semua orang.
Kue mangkok yang dibuat dari tepung beras biasanya mempunyai warna yang berbeda jikalau membuatnya dengan menggunakan campuran gula putih atau gula pasir. Tetapi akan lain halnya apabila anda membuatnya dengan menggunakan bahan gula merah mungkin cukup satu warna alami saja dari gula merah sebab hasil warnanya tidak akan menjadi menarik jika ditambah dengan menggunakan pewarna yang lain. Jika ingin lebih menarik lagi, anda juga bisa mencoba mengetahui cara membuat kue mangkok gula merah, tepung beras, mekar, tanpa tape, tepung beras mekar, tepung terigu, kukus, dan kue mangkok ubi ungu. Yang harus diketahui lagi kawan, bahwa kue mangkok ini juga dijadi disebut dengan kue apem loh cuma beda bahan doang sedikit. Diwaktu yang akan datang akan bundo bagikan cara membuat kue apem mangkok asli untuk kalian semua.
Baca juga: resep kue browniesNah, daripada ribet – ribet dan panjang lebar bundo ngocehnya meskipun ngoceh yang jelas serta menambah wawasan anda, bundo yakin kawan - kawan pasti sudah penasaran. Maka langsung saja, disini saya akan berbagi kepada anda semua terkait dengan resep cara membuat kue mangkok tersebut, simaklah ulasan dan juga tips dari bundo dibawah ini:
Bahan Kue Mangkok
- Tape singkong sebanyak 150 gram
- Gula pasir sebanyak 250 gram
- Tepung beras sebanyak 200 gram
- Tepung terigu sebanyak 50 gram
- Air panas sebanyak 200 ml
- Air dingin sebanyak 100 ml
- Air soda sebanyak 200 ml
- Baking powder sebanyak 1 sendok teh
Cara Membuat Kue Mangkok
- Campurkanlah tepung beras dengan menggunakan air dingin sambil diaduk - aduk dengan menggunakan tangan sampai terlihat lembap
- Tutuplah dengan menggunakan plastik di bagian atasnya, dan sisihkan sejenak
- Kemudian campurkan gula pasir dengan menggunakan tape aduk dengan tangan atau diuleni sampai dengan halus
- Tuangkan air panas di tepung terigu sambil dengan diaduk sampai adonan menjadi licin, dan kemudian sisihkan
- Masukkanlah campuran tape dan juga gula kedalam adonan yang ditutup dengan menggunakan plastik sambil diuleni dengan menggunakan tangan sampai halus kira-kira selama kurang lebih 15 menit
- Masukkanlah campuran tepung terigu tadi sedikit demi sedikit dan sambil diaduk hingga merata
- Kemudian tambahkan pula baking powder kemudian tuanglah air soda, aduk sampai merata
- Panaskan cetakan yang telah dioles dengan menggunakan minyak kemudian tuang adonan secukupnya
- Kukuslah roti selama kurang lebih 25 menit atau sampai kue matang dan mekar dengan sempurna
- Proses yang terakhir yakni kue mangkok mekar siap untuk dinikmati
- Untuk variasi dalam penggunaan warna yang bagus. Ini tentunya sesuai dengan selera anda jika anda sendiri yang memang membuat. Jika anda menginginkan warna merah ya dikasih merah.
Demikianlah informasi tentang resep cara membuat kue mangkok yang sederhana ini dan telah saya paparkan diatas. Anda bisa juga mencoba membaca resep kue talam kawan, resep itu dibagikan dahulu sebelum kue ini. Nah jadi silahkan saja anda untuk coba untuk dirumah sendiri ya guys, semoga berhasil. Saran bundo omek cuma satu, sajikanlah kue - kue mangkok ini ketika anda tidak puasa hehe atau sajikan kue ini dikala sedang santai atau kumpul dengan keluarga sambil kita melihat nonton tv ditemani sikecil mungil dan sang ayah tercinta, salam.
0 Response to "Cara Mudah Membuat Kue Mangkok Yang Enak dan Lembut"
Post a Comment